Resep Membuat Roti Tawar Praktis – SEDERHANA

Resep Membuat Roti Tawar Praktis

resep roti tawar

Ada kalanya segala sesuatu itu tak harus membeli. Klo amat sering membeli, anggaran hidup kita bisa jadi boros, lho. Gajian belum naik tapi pengeluaran bertambah terus. Sedikit-sedikit harus keluar uang untuk membeli macam-macam. Memulai hidup hemat mesti kita praktekkan dalam rumah tangga sendiri. Terlebih lagi pada masa-masa sulit. Harus mulai ada action untuk mencoba sendiri. Dari yang terkecil tentunya hingga pada yang penting-penting dalam hidup ini. Termsuk diantaranya dalam hal makanan untuk keluarga. Dalam membuat roti tawar misalnya. Bisa sebetulnya kita mandiri mencoba resep roti tawar yang praktis di rumah. Baiklah, yukk dilihat tata cara proses pengerjaan dan juga bahannya berikut ini :

Bahan-bahan roti tawar :

  1. 20 gr butter
  2. 10 gr susu bubuk
  3. 250 gr tepung
  4. 5,5 gr yeast
  5. 30 ml air dingin
  6. 1 butir telur, ukuran sedang
  7. 90 ml susu UHT
  8. 2,5 gr garam
  9. 25 gr gula

Cara membuat roti tawar yang enak :

  1. Pertama kali, campurkanlah bahan-bahan kering seperti terigu, gula pasir, ragi instant, susu bubuk sampai merata.
  2. Tambahkanlah juga kuning telur dan susu UHT. Selanjutnya, ditambah dengan air dingin sedikit demi sedikit.
  3. Kini kita aduk dan uleni adonan roti tawar tersebut sampai 1/2 kalis. Berikutnya, masukanlah butter lantas diaduk dan ulenilah. Jangan lupa tambah dengan garam.
  4. Uleni hingga benar-benar kalis, hal itu ditandai dengan adonan roti tawar sudah tercampur benar, apabila diambil sedikit dan dibentangkan maka adonan akan seperti lapisan halus dan tipis yang tak putus.
  5. Kemudian istirahatkanlah adonan roti tawar selama sekitar 11 menit.
  6. Bagi adonan roti tawar menjadi dua bagian sesuai ukuran loyang roti tawar (misalnya @ : 235 gram).
  7. Istirahatkan adonan roti tawar selama dalam waktu sekitar 10 menit.
  8. Kini pipihkanlah adonan roti tawar lalu gulung dan lalu letakkan dalam loyang roti tawar .
  9. Biarkanlah adonan roti tawar menjadi mengembang selama 1 jam, sangat bergantung pada cuaca, kelembaban, suhu ruangan.
  10. Pangganglah adonan roti tawar selama 20 menit dengan suhu 200 °C sampai berwarna coklat keemasan.
  11. Nah, sekarang roti tawar sudah siap disajikan setelah didinginkan di rak kawat.

Begitu nikmat rasanya, yukk langsung aja kita coba resep roti tawar tersebut di rumah. Tidak rumit proses pembuatannya. Kita bisa mulai melakukannya saat ini. Buruan ya teman-teman mencobanya.

Leave a Reply

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *